Refleksi Tahun Baru, Wakil Bupati Bandung Barat Ajak Tingkatkan Ketakwaan dan Semangat Membangun

BANDUNG BARAT, SILOKANEWS.COM,- Wakil Bupati Bandung Barat, H. Asep Ismail, mengisi khutbah pada pelaksanaan Salat Jumat pertama di awal tahun 2026 yang berlangsung di Masjid Ash-Shiddiq, Kompleks Perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat, Jumat (2/1/2026).
Dalam khutbahnya, Wakil Bupati mengajak seluruh jamaah untuk menjadikan momentum awal tahun sebagai sarana muhasabah diri serta meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT. Ia menekankan bahwa perubahan waktu dari tahun ke tahun harus diiringi dengan perubahan sikap, perilaku, dan komitmen untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
“Di awal tahun 2026 ini, mari kita tingkatkan ketakwaan kepada Allah SWT, memperbaiki niat, serta menumbuhkan semangat baru dalam menjalani kehidupan, baik sebagai hamba Allah maupun sebagai bagian dari masyarakat Bandung Barat,”ujar Asep Ismail di hadapan jamaah.
Lebih lanjut, ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga persatuan, memperkuat nilai kebersamaan, serta berkontribusi positif dalam pembangunan daerah. Menurutnya, kemajuan Bandung Barat hanya dapat terwujud melalui sinergi antara pemerintah dan masyarakat yang dilandasi keimanan, keikhlasan, dan semangat gotong royong.
“Semoga di tahun 2026 ini, Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan, keselamatan, dan kemudahan bagi kita semua, serta mengantarkan Kabupaten Bandung Barat menjadi daerah yang lebih maju, sejahtera, dan berakhlak,”tutupnya.
Pelaksanaan Salat Jumat perdana tahun 2026 tersebut berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh para aparatur sipil negara serta masyarakat sekitar lingkungan perkantoran Pemkab Bandung Barat.



