King Nassar Meriahkan Pesta Rakyat Bersama Dilan
BANDUNG BARAT, SILOKANEWS.COM,- Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat nomor urut 1 Didik Agus Triwiyono – Gilang Dirgahari menggelar acara bertajuk “Pesta Rakyat Bersama Dilan” dalam rangka rapat umum terbatas dalam kampanye Pilkada Serentak 2024.
Dalam acara ini paslon dengan akronim Dilan di Pemilihan Bupati (Pilbup) Bandung Barat tersebut menggandeng penyanyi dangdut Nassar guna meramaikan kampanye, yang berlangsung di lapangan belakang Ramayana, Padalarang, pada Selasa (12/11/2024).
Kehadiran pedangdut yang dijuluki King Nassar itu lantas disambut ratusan pendukung dan simpatisan pasangan yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat itu.
Berdasarkan pantauan, King Nassar tampil membawakan sejumlah lagi populer seperti Mabok Janda, Gala-gala, Jayanti, Kopi Lambada hingga Mati Lampu yang menjadi penutup.
Dia juga menyelipkan dalam lagunya agar masyarakat memilih pasangan Didik-Gilang di Pilkada KBB 2024 yang akan berlangsung 27 November mendatang. “Jangan lupa coblos nomor 1, lebih baik coblos nomor 1,” kata King Nassar diatas panggung.
Di atas panggung, King Nassar juga sempat berkelakar kepada Didik-Gilang. Dia mengatakan jika pasangan Didik-Gilang alias Dilan itu menang di Pilkada 2024 dan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat agar menikahkan para janda-janda.
“Saya titip ke Kang Didik dan Kang Gilang nanti kalau jadi bupati dan wakil bupati yang janda wajib dinikahkan). Yang randa pas pasti sudah berpengalaman kan ada lagunya “abang pilih yang mana perawan atau janda”. sekarang janda itu nomor 1, perawan juga kalah sama randa,” ujar Nassar.
Usai kampanye Pesta Rakyat, Calon Bupati Bandung Barat nomor urut 1 Didik Agus merespon kelakar King Nassar. Menurutnya pasangan Didik-Gilang siap menjadi orang tua bagi warga Bandung Barat jika terpilih nanti.
“Ini dalam rangka kampanye pertemuan terbatas makanya pesertanya dibatasi. Kalau yang banyak itu nanti kampanye rapat umum nanti insya Allah tanggal 23 November. Dalam pesta rakyat ini artinya Didik dan Gilang siap menjadi ayah untuk seluruh warga Bandung Barat,” kata Didik.
Dijelaskan alasan mengundang King Nassar dalam kampanye terbatas ini. Menurut dia, pedangdut jebolan dari salah satu ajang pencarian bakat itu merupakan figur yang bisa menyasar semua kalangan, termasuk para emak-emak. Bukan hanya itu disampaikan Didik Nassar juga disukai oleh generasi Milenial sampai Zilenial.
“Memang Nassar ini bisa menyasar semua. Target kami untuk mengumpulkan suara sebanyak-banyaknya dari Generasi Milenial dan Z. Jadi kenapa Nassar? karena dua itu semuanya masuk, mulai dari ibu-ibu nenek-nenek sampai ke Genz masuk,” ujarnya.
Pasangan Dilan hadir untuk membenahi Bandung Barat yang menurutnya saat ini sedang tidak baik-baik saja. Menurut Didik, harus ada perbaikan dari segala aspek untuk menjadikan Bandung Barat lebih baik lagi.
“Saya dan Kang Gilang maju di Pilkada ini untuk membenahi Bandung Barat. Artinya berubah dari yang kurang menjadi lebih baik. Fokusnya benahi birokrasi, ekonomi, nilai agama dan budaya, akses pendidikan dan kesehatan, hijau dan ramah lingkungan, dan insfratruktur. Enam hal ini insya Allah jadi fokus kita,” jelasnya.
Sementara itu Gilang Dirga optimis bakal memenangkan Pilkada KBB dengan berbagai program yang ditawarkan, serta antusiasme dari masyarakat. Ia mengakui jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati, maka pihaknya akan kembali menggelar pesta rakyat dengan bintang tamu yang top.
“Alhamdulillah tadi kita lihat semua happy, bahagia. Dan ini mudah-mudahan linear pada saat pencoblosan. Kalau untuk artis karena memang sekarang lagi pada sibuk jadi jadwalnya bentrok, tapi jika terpilih nanti daya jamin akan mengundang artis-artis top lainnya seperti halnya King Nassar,” ujar Gilang Dirga.