BPK Jawa Barat Memulai Ekspedisi ‘Cerita Citarum’
Ajak Jurnalis dan Komunitas Masyarakat
BANDUNG, SILOKANEWS.COM,- Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) Wilayah IX, Provinsi Jawa Barat memulai ekspedisi budaya di sungai Citarum bertajuk ‘Cerita Citarum’, 25-29 Mei 2024.
Mengajak puluhan orang dari komunitas, jurnalis dan masyarakat umum, kegiatan ini diharapkan menjadi sarana penyebarluasan informasi seputar tinggalan budaya dan menghasilkan tata kelola budaya berkelanjutan.
Ekspedisi bersifat komprehensif, melibatkan berbagai stakeholder berbasis pada masyarakat dan berpegang pada fungsi pokok Konservasi, Edukasi dan Publikasi.
Kepala BPK Wilayah IX, Jawa Barat, Dwi Ratna Nurhajarini mengatakan, Cerita Citarum sebagai bagian dari program pelestarian budaya yang dibalut dengan ekspedisi budaya menyusuri hulu hingga hilir sungai Citarum.
“Kami berharap ekspedisi Cerita Citarum memberi dampak positif pada pelestarian tata kelola kebudayaan berkelanjutan, temuan dalam ekspedisi ini juga lebih tersebar luas melalui publikasi para jurnalis,”terangnya.
Penelusuran selama lima hari, BPK Jawa Barat mengajak jurnalis, dinas terkait dan masyarakat mengunjungi tinggalan budaya sepanjang sungai Citarum sekaligus mendengar langsung penjelasan dari para pakar.
Rencananya, tim memulai ekspedisi dari museum geologi untuk mengenal geologis hulu Citarum purba dan Goa Pawon masa pra sejarah. Berikutnya berlanjut ke Situ Cisanti yang menjadi titik nol Citarum, Candi Bojong Menje, menyisir dermaga Talibaju eks pelabuhan Cikao, Muara Pakis dan Candi Batujaya di hilir Citarum.